Sunday, August 11, 2013

Arkeolog Temukan Perkampungan Alaska 200-Tahun

alt
Anchorage, Alaska - Arkeolog Brown University telah menemukan situs dari sebuah perkampungan di barat laut Alaska yang diyakini berusia setidaknya 200 tahun.
Galian perkampungan di Taman Nasional Kobuk Valley berada sekitar 20 mil menyusuri Sungai Wien dari komunitas Kiana, menurut KSKA.
Arkeolog Kutub Utara, Doug Anderson memperkirakan sekitar 200 orang tinggal di perkampungan yang ia yakini sebagai sebuah ibu kota regional. Para peneliti memperkirakan perkampungan itu berasal dari tahun 1700-an ke 1800-an, sebelum kontak awal dengan penjelajah.
Anderson mengatakan dia tidak pernah melihat sebuah situs seperti yang terungkap di mana begitu banyak rumah yang terhubung dengan jaringan terowongan. Dia sebagai seorang arkeolog selama lebih dari 50 tahun, yang mengkhususkan diri dalam prasejarah dan sejarah awal dari barat laut Alaska.
"Di beberapa wilayah lain di sini kami juga telah menemukan mungkin dua rumah yang terhubung oleh terowongan, tapi tidak seperti ini," kata Anderson. "Dan di daerah lain rumah-rumah benar-benar sangat kecil dibandingkan rumah-rumah di sini, ini adalah rumah raksasa."
Sejumlah tempat tinggal berukuran satu kamar kabin dan digali sekitar 4 meter ke dalam tanah. Struktur dibingkai oleh balok pohon cemara dan tiang dengan lempeng gelagah dan dinding tanah dan perapian di tengahnya.
Para peneliti menemukan tanda-tanda bahwa penduduk kampung hidup berdampingan dengan anjing. Mereka juga menemukan dua perlengkapan sisa-sisa manusia dalam satu hunian. Salah satu perlengkapan adalah peralatan seorang anak muda, sementara yang lain adalah seorang pria dengan kaki yang patah. Tetapi pada akhirnya akan dikembalikan untuk dimakamkan.
Kiana terletak 510 km sebelah barat laut dari Anchorage dan 57 km sebelah timur dari Kotzebue.
Tim arkeologi bekerja sama dengan Dewan Adat Kiana dan Layanan Taman Nasional setempat untuk memastikan proyek bergerak maju.
Inupiat Eskimo Thomas Jackson mengatakan ibunya mengatakan kepada mereka ketika ia masih kecil bahwa nenek moyangnya tinggal di sebuah perkampungan tua di wilayah itu.
"Kau, kau keturunan dari orang-orang ini," kata Jackson. "Itulah pertama kalinya saya mendengar ini saat masih kecil."
Penduduk Kiana Debba Barr, telah mengelilingi situs tersebut.
"Itu membuat saya merasa bangga," katanya. "Dan itu sedikit luar biasa ketika Anda melihat semua kerja keras dan semua hal yang kita bandingkan dengan bagaimana kita hidup sekarang."
Barr ingin tahu bagaimana rumah dibangun—begitu juga peneliti. Mereka menemukan tidak ada alat dalam galian, jadi bagaimana tempat tinggal bawah tanah dibangun—masih belum diketahui. (EpochTimes/sua)

No comments:

Post a Comment